Sabtu, 13 Juli 2013

Cara Mengganti Tombol Start Windows 7 Dengan Windows 7 Start Button Changer (Portable)

Sudah bosan dengan tombol start windows 7 yang bergambar windows dan bentuknya itu-itu saja? Tenang, karena sebenarnya sobat bisa mengganti  tombol start windows 7 tersebut dengan logo atau gambar kesukaan sobat, dan tentunya dengan memakai software yang bernama Windows 7 Start Button Changer. Dengan hanya menggunakan aplikasi Windows 7 Start Button Changer ini sobat dapat dengan mudah mengganti tombol start windows 7 sobat.

Program kecil pengubah tombol start windows 7 yang portabel ini sangatlah mudah digunakan sehingga memudahkan sobat untuk mengganti tombol start windows 7 hanya dengan beberapa kali klik. Berikut cara pengunaan Windows 7 Start Button Changer:
  1. Download program Windows 7 Start Button Changernya dan kemudian jalankan dalam mode “Administrator”, jika kita menjalankan program ini untuk pertama kalinya, otomatis file “explorer.exe” akan dibuatkan backupnya ( file cadangan ).
  2. Pilihlah gambar yang sudah kita siapkan untuk menggantikan logo start windows 7 ( Ukuran file 54px x 162px )
  3. Setelah itu program akan otomatis merestart windows explorer agar kita dapat melihat hasilnya.
  4. Untuk mengembalikan tombol yang asli, cukup klik “Restore original explorer backup”.

Screenshot :


Windows 7 Start Button Changer
Link Alternatif

Password : tkj-corporation.blogspot.com


Semoga artikel Cara Mengganti Tombol Start Windows 7 Dengan Windows 7 Start Button Changer ini bermanfaat.
Terimakasih untuk sobat yang sudah berkunjung dan membaca artikel ini. Silahkan baca juga artikel yang lainnya..

Posting Komentar

Berkomentarlah dengan sopan, tidak berkata kotor, No SPAM dan SARA. Mohon maaf jika ada komentar yang tidak sempat dibalas karena saya tidak Online 24 Jam.